KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Sepanjang 2018, PT Hero Supermarket Tbk (HERO) telah menutup 26 gerai. Terbaru, pada 28 Juli 2019 nanti Hero bakal menutup kembali enam gerai dengan brand Giant yakni Giant Express Pondok Timur, Giant Express Cinere Mall, Giant Express Mampang, Giant Extra Jatimakmur, Giant Extra Mitra 10 Cibubur, dan Giant Extra Wisma Asri. Direktur HERO Hadrianus Wahyu Trikusumo membenarkan informasi akan ditutupnya enam gerai Giant pada 28 Juli 2019 nanti. “Ritel makanan di Indonesia mengalami peningkatan persaingan dalam beberapa tahun terakhir karena perubahan pola belanja konsumen,” katanya kepada Kontan.co.id melalui surat elektronik pada Selasa (25/6). Hadrianus yakin bahwa sampai saat ini merek Giant masih menjadi merek yang kuat. Akan tetapi karena alasan yang diungkapkan Hadrianus sebelumnya, maka HERO perlu melakukan adaptasi agar bisa bersaing secara efektif dengan menerapkan program multi-year transformation. Strateginya, HERO perlu mengubah dan menyegarkan kembali penawaran untuk pelanggannya.
Tutup enam gerai, Dirut HERO: Giant harus adaptasi agar bisa bersaing
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Sepanjang 2018, PT Hero Supermarket Tbk (HERO) telah menutup 26 gerai. Terbaru, pada 28 Juli 2019 nanti Hero bakal menutup kembali enam gerai dengan brand Giant yakni Giant Express Pondok Timur, Giant Express Cinere Mall, Giant Express Mampang, Giant Extra Jatimakmur, Giant Extra Mitra 10 Cibubur, dan Giant Extra Wisma Asri. Direktur HERO Hadrianus Wahyu Trikusumo membenarkan informasi akan ditutupnya enam gerai Giant pada 28 Juli 2019 nanti. “Ritel makanan di Indonesia mengalami peningkatan persaingan dalam beberapa tahun terakhir karena perubahan pola belanja konsumen,” katanya kepada Kontan.co.id melalui surat elektronik pada Selasa (25/6). Hadrianus yakin bahwa sampai saat ini merek Giant masih menjadi merek yang kuat. Akan tetapi karena alasan yang diungkapkan Hadrianus sebelumnya, maka HERO perlu melakukan adaptasi agar bisa bersaing secara efektif dengan menerapkan program multi-year transformation. Strateginya, HERO perlu mengubah dan menyegarkan kembali penawaran untuk pelanggannya.