JAKARTA. Persaingan bisnis TV berbayar semakin sengit. Mereka terus berlomba meningkatkan pelanggan dengan berbagai program. Salah satunya adalah PT MNC Sky Vision, pemilik merek Indovision. Perusahaan ini berencana meluncurkan siaran berjenis high definition television (HDTV) pada tahun 2012. Arya Mahendra Sinulingga, Head Corporate Secretary Indovision menuturkan, pihaknya telah mengandeng lima penyedia konten HDTV. "Kami sudah teken kontrak dengan untuk jangka waktu tiga tahun," katanya, kemarin. HDTV adalah siaran TV berbayar dengan ketajaman warna dan suara lebih baik dibandingkan dengan siaran TV berbayar biasa. Selain menambah layanan HDTV, Indovison juga akan menambah jumlah channel siaran dari 104 menjadi 114 tahun 2012.
TV berbayar gencar berburu pelanggan baru
JAKARTA. Persaingan bisnis TV berbayar semakin sengit. Mereka terus berlomba meningkatkan pelanggan dengan berbagai program. Salah satunya adalah PT MNC Sky Vision, pemilik merek Indovision. Perusahaan ini berencana meluncurkan siaran berjenis high definition television (HDTV) pada tahun 2012. Arya Mahendra Sinulingga, Head Corporate Secretary Indovision menuturkan, pihaknya telah mengandeng lima penyedia konten HDTV. "Kami sudah teken kontrak dengan untuk jangka waktu tiga tahun," katanya, kemarin. HDTV adalah siaran TV berbayar dengan ketajaman warna dan suara lebih baik dibandingkan dengan siaran TV berbayar biasa. Selain menambah layanan HDTV, Indovison juga akan menambah jumlah channel siaran dari 104 menjadi 114 tahun 2012.