Uang muka Rp 66 juta, bisa boyong mobil mewah Audi



JAKARTA. Sedan kompak Audi S3 2.0 TFSI Quattro resmi meluncur di pembukaan IIMS 2014, Kamis (18/9/) kemarin. Mobil berbasis A3 dengan sentuhan rumah modifikasi Quattro GmbH ini, merupakan apresiasi Garuda Mataram Motor (GMM) sebagai pemegang merek Audi untuk konsumen premium di Indonesia.

“Konsumen compact sedan kelas atas di Indonesia layak mendapat apresiasi dari Audi dengan menawarkan produk premium yang dinamis dengan teknologi yang inovatif dari produsen mobil ternama di dunia saat ini,”  ujar CEO GMM Andrew Nasuri, saat peluncuran.

S3 memiliki bobot 1.430 kg, dimensinya kompak, panjang 4,4 m,  lebar 1,8 m, dan tinggi 1,4 m. Sedangkan jarak poros roda 2,6 m. Selain menawarkan pengendalian mantab juga memberikan ruang lebih untuk interior.


Dibekali mesin 2.0 TFSI yang mampu menyemburkan tenaga 290 tk dan torsi 380 Nm. Didukung transmisi otomatis S Tronic 6-percepatan yang bisa dioperasikan melalui padle shift. Sistem gerak menggunakan penggerak empat roda permanen (permanent all-wheel drive). Akselerasi 0-100 kpj bisa dicapai dalam 4,9 detik dibantu fitur launch control. Meski demikian, konsumsi bahan bakar diklaim mencapai rata-rata hanya 6,9 liter per 100 km.

S3 dilego Rp 1,050 miliar on the road, Andrew mengatakan konsumen yang membeli selama IIMS 2014 bisa mendapatkan dengan promo khusus. “Dalam rangka memudahkan keinginan konsumen untuk mewujudkan mobil idamannya tersebut, Audi juga menyediakan program penjualan dengan uang muka mulai dari Rp 66 juta dan berhadiah gadget dengan syarat dan ketentuan yang berlaku ,” katanya. (Febri Ardani Saragih)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto