MACAU. Isu mengenai hengkangnya Uber Technologies Inc dari Macau kian kencang berhembus. Sejumlah media di Macau menulis, Uber akan keluar dari Macau per 9 September dengan mengutip surat yang dikirimkan oleh Direktur Regional Asia Uber. Dalam salinan surat yang di upload ke akun Facebook otoritas Macau Au Kam-san, Direktur regional Asia Uber Mike Brown mengatakan perusahaannya berencana keluar dari Macau karena denda yang dikenakan kepada sopir mereka. Brown bilang, total denda mencapai 10 juta pataca atau US$ 1,25 juta dalam jangka pendek selama beroperasi di Macau. Sayangnya, Reuters tidak dapat mendapatkan konfirmasi dari Brown dan petinggi Uber lainnya. Demikian pula dari pihak pemerintah Macau.
Uber hengkang dari Macau per September?
MACAU. Isu mengenai hengkangnya Uber Technologies Inc dari Macau kian kencang berhembus. Sejumlah media di Macau menulis, Uber akan keluar dari Macau per 9 September dengan mengutip surat yang dikirimkan oleh Direktur Regional Asia Uber. Dalam salinan surat yang di upload ke akun Facebook otoritas Macau Au Kam-san, Direktur regional Asia Uber Mike Brown mengatakan perusahaannya berencana keluar dari Macau karena denda yang dikenakan kepada sopir mereka. Brown bilang, total denda mencapai 10 juta pataca atau US$ 1,25 juta dalam jangka pendek selama beroperasi di Macau. Sayangnya, Reuters tidak dapat mendapatkan konfirmasi dari Brown dan petinggi Uber lainnya. Demikian pula dari pihak pemerintah Macau.