KONTAN.CO.ID - ZURICH. UEFA sedang menyiapkan investigasi formal terhadap klub sepakbola asal Inggris, Manchester City. Seperti diberitakan Reuters, Jumat (8/3), investigasi dilakukan lantaran City diduga melanggar ketentuan financial fair play (FPP). “Investigasi akan berfokus terhadap beberapa dugaan pelanggaran yang sebelumnya ramai diperbincangkan di media-media,” tulis UEFA dalam keterangan resminya. Sementara dalam laman resminya City menanggapi bahwa, mereka terbuka atas pemeriksaan yang hendak dilakukan UEFA. Hal tersebut sekaligus berfaedah untuk mengakhiri beberapa spekulasi negatif yang dialamatkan ke City, hasil dari ilegal hacking dan bocornya surel City.
UEFA akan menginvestigasi Manchester City
KONTAN.CO.ID - ZURICH. UEFA sedang menyiapkan investigasi formal terhadap klub sepakbola asal Inggris, Manchester City. Seperti diberitakan Reuters, Jumat (8/3), investigasi dilakukan lantaran City diduga melanggar ketentuan financial fair play (FPP). “Investigasi akan berfokus terhadap beberapa dugaan pelanggaran yang sebelumnya ramai diperbincangkan di media-media,” tulis UEFA dalam keterangan resminya. Sementara dalam laman resminya City menanggapi bahwa, mereka terbuka atas pemeriksaan yang hendak dilakukan UEFA. Hal tersebut sekaligus berfaedah untuk mengakhiri beberapa spekulasi negatif yang dialamatkan ke City, hasil dari ilegal hacking dan bocornya surel City.