KIEV. Konvoi truk asal Rusia tampak bersiap untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan di Ukraina. Kabarnya, truk-truk tersebut diarahkan ke wilayah-wilayah yang menjadi basis kelompok pemberontak di Ukraina. Pemerintah Rusia menyatakan, ada 280 truk yang mengangkut sekitar 2.000 metrik ton makanan, obat-obatan, dan air sudah meninggalkan Moscow kemarin (12/8). Ratusan truk tersebut mengarah ke Ukraina di bawah naungan Palang Merah Internasional (ICRC) yang berbasis di Jenewa. Konvoi tersebut sedang dalam perjalanan ke kota Rusia Belgorod sekitar 70 kilometer (43 mil) dari kota Ukraina Kharkiv. Pihak Ukraina mencemaskan, konvoi tersebut membawa peralatan militer untuk membantu kelompok separatis yang pro-Rusia. Itu sebabnya, pemerintah Ukraina berencana memblokir konvoi truk tersebut sebelum ada kejelasan lebih jauh mengenai penyaluran bantuan ke wilayah konflik.
Ukraina akan blokir truk bantuan dari Rusia
KIEV. Konvoi truk asal Rusia tampak bersiap untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan di Ukraina. Kabarnya, truk-truk tersebut diarahkan ke wilayah-wilayah yang menjadi basis kelompok pemberontak di Ukraina. Pemerintah Rusia menyatakan, ada 280 truk yang mengangkut sekitar 2.000 metrik ton makanan, obat-obatan, dan air sudah meninggalkan Moscow kemarin (12/8). Ratusan truk tersebut mengarah ke Ukraina di bawah naungan Palang Merah Internasional (ICRC) yang berbasis di Jenewa. Konvoi tersebut sedang dalam perjalanan ke kota Rusia Belgorod sekitar 70 kilometer (43 mil) dari kota Ukraina Kharkiv. Pihak Ukraina mencemaskan, konvoi tersebut membawa peralatan militer untuk membantu kelompok separatis yang pro-Rusia. Itu sebabnya, pemerintah Ukraina berencana memblokir konvoi truk tersebut sebelum ada kejelasan lebih jauh mengenai penyaluran bantuan ke wilayah konflik.