Ukuran pasar AC di Indonesia kian jumbo



JAKARTA. PT LG Electronics Indonesia (LG) meluncurkan dua produk pendingin udara atau air conditioner (AC) baru. Dua produk baru tersebut diharapkan mampu mendukung target penjualan AC LG Elektronik sebanyak 750.000 unit sampai 800.000 unit pada tahun ini.

Dua produk baru LG yaitu LG AC Hybrid, tipe S10MWV dan tipe S13MIV diharapkan terjual sebanyak 5.000 unit per bulan. "Hingga hari ini, penjualan AC LG sekitar 500.000-an unit," kata Eric Setiadi, Direktur Pemasaran LG Indonesia, Kamis (4/10).

Dengan penjualan sebanyak itu, maka pangsa pasar AC LG year to date sudah mencapai 28%. Diharapkan dengan dua produk pendingin udara baru tersebut, LG bisa menaikkan pangsa pasar hingga 30% sampai akhir tahun ini.


Untuk itu LG dalam sisa waktu tiga bulan sampai dengan akhir 2012, akan menggenjot penjualannya hingga mencapai sebanyak 65.000 unit sampai 70.000 unit per bulan. Menurut Andry Siswandy, Head of Product Marketing Residential Air Conditioner LGEIN, pihaknya optimis target penjualan itu akan tercapai sampai akhir tahun.

Sebab, selain didukung oleh peluncuran dua produk baru LG AC Hybrid. "Satu lagi akan kita luncurkan bulan depan," kata Andry. Dengan begitu, akan ada tiga produk AC baru yang ditawarkan LG dalam empat bulan terakhir 2012.

Dengan pertumbuhan pasar penyejuk udara di Indonesia  pada Januari 2012-September 2012 sebesar 25% hingga mencapai 2 juta unit, LG akan meningkatkan ekspansi produksi. LG dalam tiga tahun ke depan akan membangun pabrik produksi AC di Indonesia.

Andry bilang, saat ini semua produk AC LG berasal dari Thailand. "Karena pasar AC LG di Indonesia terus meningkat. Jika kami bangun pabrik di Indonesia pasti harganya akan lebih murah dan terjangkau konsumen," katanya.

Selain LG, pertumbuhan penjualan AC yang cukup besar dirasakan PT Samsung Electronics Indonesia. Tahun ini, Samsung menargetkan kenaikan pangsa pasar menjadi 12%-13%. "Tahun lalu pangsa pasar kami hanya 7%-8%, sekarang sudah double digit. Saat ini kami masih di posisi keempat," ujar Iffan Suryanto, Direktur Pemasaran Samsung Electronics Indonesia.

Menurutnya, pasar AC Samsung pada semester I-2012 mencapai 100%. "Itu didukung layanan purna jual 24 jam 7 hari," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri