KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Trimegah Karya Pratama Tbk alias Ultra Voucher (UVCR) menjalin kerja sama dengan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA). Melalui kemitraan ini, aplikasi Ultra Voucher kini bisa menjadi platform untuk pembelian GarudaMiles. Direktur Utama Trimegah Karya Pratama Hady Kuswanto mengatakan, saat ini voucher GarudaMiles sudah bisa dibeli melalui aplikasi Ultra Voucher atau mengakses informasinya di www.ultravoucher.co.id/gtf. "Kerja sama ini bertujuan memudahkan seluruh pengguna GarudaMiles atau Miles Hunter dalam menambah Miles mereka bersama Ultra Voucher," kata Hady, Rabu (26/10). Direktur Trimegah Karya Pratama Riky Boy Permata menambahkan, Ultra Voucher merupakan perusahaan loyalty dan voucher digital pertama di Indonesia yang menjadi platform pembelian GarudaMiles. Nantinya, GarudaMiles yang dibeli melalui aplikasi Ultra Voucher secara otomatis akan dapat diakumulasikan dengan total GarudaMiles yang telah dimiliki sebelumnya.
Ultra Voucher (UVCR) Jalin Kemitraan dengan GIAA untuk Pembelian GarudaMiles
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Trimegah Karya Pratama Tbk alias Ultra Voucher (UVCR) menjalin kerja sama dengan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA). Melalui kemitraan ini, aplikasi Ultra Voucher kini bisa menjadi platform untuk pembelian GarudaMiles. Direktur Utama Trimegah Karya Pratama Hady Kuswanto mengatakan, saat ini voucher GarudaMiles sudah bisa dibeli melalui aplikasi Ultra Voucher atau mengakses informasinya di www.ultravoucher.co.id/gtf. "Kerja sama ini bertujuan memudahkan seluruh pengguna GarudaMiles atau Miles Hunter dalam menambah Miles mereka bersama Ultra Voucher," kata Hady, Rabu (26/10). Direktur Trimegah Karya Pratama Riky Boy Permata menambahkan, Ultra Voucher merupakan perusahaan loyalty dan voucher digital pertama di Indonesia yang menjadi platform pembelian GarudaMiles. Nantinya, GarudaMiles yang dibeli melalui aplikasi Ultra Voucher secara otomatis akan dapat diakumulasikan dengan total GarudaMiles yang telah dimiliki sebelumnya.