KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen pembalut dan popok PT Uni-Charm Indonesia Tbk berencana melantai di Bursa Efek Indonesia pada 20 Desember 2019. Perusahaan asal Jepang ini menunjuk Sinarmas Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi. Uni-Charm Indonesia berencana melepas sahamnya kepada publik sebanyak-banyaknya 831,31 juta sahamnya atau sekitar 20% dari total seluruh modal ditempatkan dan disetor. Mereka akan menawarkan di rentang harga Rp 1.400-Rp 1.800 per saham. Dari penawaran tersebut, mereka membidik dana sebesar Rp 1,16 triliun hingga Rp 1,50 triliun. Dana tersebut akan digunakan sebanyak 64,6% untuk kebutuhan belanja modal, 20,6% untuk pembayaran utang dan sekitar 14,8% untuk modal kerja.
Uni-Charm Indonesia membidik dana hingga Rp 1,50 triliun dari IPO
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen pembalut dan popok PT Uni-Charm Indonesia Tbk berencana melantai di Bursa Efek Indonesia pada 20 Desember 2019. Perusahaan asal Jepang ini menunjuk Sinarmas Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi. Uni-Charm Indonesia berencana melepas sahamnya kepada publik sebanyak-banyaknya 831,31 juta sahamnya atau sekitar 20% dari total seluruh modal ditempatkan dan disetor. Mereka akan menawarkan di rentang harga Rp 1.400-Rp 1.800 per saham. Dari penawaran tersebut, mereka membidik dana sebesar Rp 1,16 triliun hingga Rp 1,50 triliun. Dana tersebut akan digunakan sebanyak 64,6% untuk kebutuhan belanja modal, 20,6% untuk pembayaran utang dan sekitar 14,8% untuk modal kerja.