KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Uni-Charm Indonesia Tbk (UCID) mendonasikan 62.000 lembar popok dewasa dan pembalut ke rumah sakit rujukan Covid-19 di wilayah DKI Jakarta. Adapun popok dewasa dan pembalut ini ditujukan untuk pasien usia lanjut serta para tenaga medis dalam menangani pasien Corona. Manajemen Uni-Charm Indonesia menyatakan dalam keterbukaan informasi, Senin (18/5) jumlah kasus positif virus Corona di Indonesia terus meningkat adapun kelompok usia senior yang terjangkit pun cukup tinggi. Dengan aktivitas 24 jam dalam merawat dan melayani pasien di rumah sakit, para tenaga medis, tenaga kesehatan dan paramedis bertugas dan bekerja bergantian dalam waktu yang cukup lama dan mereka wajib selalu menggunakan APD yang tidak bisa dilepas pakai, sehingga terkadang memaksa mereka untuk harus bisa menahan buang air kecil.
Uni-Charm (UCID) donasikan 62 ribu lembar popok dewasa pembalut ke RS rujukan corona
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Uni-Charm Indonesia Tbk (UCID) mendonasikan 62.000 lembar popok dewasa dan pembalut ke rumah sakit rujukan Covid-19 di wilayah DKI Jakarta. Adapun popok dewasa dan pembalut ini ditujukan untuk pasien usia lanjut serta para tenaga medis dalam menangani pasien Corona. Manajemen Uni-Charm Indonesia menyatakan dalam keterbukaan informasi, Senin (18/5) jumlah kasus positif virus Corona di Indonesia terus meningkat adapun kelompok usia senior yang terjangkit pun cukup tinggi. Dengan aktivitas 24 jam dalam merawat dan melayani pasien di rumah sakit, para tenaga medis, tenaga kesehatan dan paramedis bertugas dan bekerja bergantian dalam waktu yang cukup lama dan mereka wajib selalu menggunakan APD yang tidak bisa dilepas pakai, sehingga terkadang memaksa mereka untuk harus bisa menahan buang air kecil.