KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Unit usaha syariah (UUS) Bank Sinarmas akan mempersiapkan proses pemisahan dari induk atau spin off pada 2020. Kini Bank Sinarmas sedang memfinalisasi rencana ini. Direktur unit usaha syariah Bank Sinarmas, Halim Liem mengatakan, pada 2020 diharapkan semua persiapan sudah dilakukan. "Diharapkan pada 2020 persiapan sudah clear semua," kata Halim ketika ditemui, Selasa (18/9). Untuk mematangkan spin off, Bank Sinarmas sudah bertemu dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang mengurusi bidang syariah. Halim bilang proses spin off akan dilakukan jika total aset sudah mencapai Rp 6,5 triliun.
Unit usaha syariah Bank Sinarmas siapkan spin off pada tahun 2020
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Unit usaha syariah (UUS) Bank Sinarmas akan mempersiapkan proses pemisahan dari induk atau spin off pada 2020. Kini Bank Sinarmas sedang memfinalisasi rencana ini. Direktur unit usaha syariah Bank Sinarmas, Halim Liem mengatakan, pada 2020 diharapkan semua persiapan sudah dilakukan. "Diharapkan pada 2020 persiapan sudah clear semua," kata Halim ketika ditemui, Selasa (18/9). Untuk mematangkan spin off, Bank Sinarmas sudah bertemu dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang mengurusi bidang syariah. Halim bilang proses spin off akan dilakukan jika total aset sudah mencapai Rp 6,5 triliun.