KONTAN.CO.ID - Di penghujung tahun 2022, PT United Tractors Tbk (UT) dengan kode saham UNTR kembali meraih peringkat hijau terhadap konsistensi pengelolaan lingkungan secara berkelanjutan pada program penilaian peringkat kinerja perusahaan (Proper) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Tahun ini merupakan kedua kalinya secara berturut-turut UT mendapatkan peringkat hijau, dalam kategori kelompok produk otomotif. Penghargaan ini diumumkan secara hybrid, di Istana Wakil Presiden RI, Jakarta Pusat, (29/12). Head of Corporate Governance & Sustainability, Sara K. Loebis menegaskan bahwa apresiasi yang diraih ini semakin memotivasi UT untuk meningkatkan kinerja perusahaan dalam melakukan penerapan prinsip green industry dan memberikan dampak positif untuk masyarakat Indonesia yang sejalan dengan AHEMCE Sustainability Aspiration 2030. “Penghargaan yang diberikan ini menjadi bukti bahwa UT memiliki komitmen yang tinggi terhadap pengelolaan lingkungan dan pemberdayaan masyarakat melalui implementasi ESG (Environmental, Social, and Governance). Penghargaan ini juga menjadi wujud kredibilitas perusahaan yang mendapat pengakuan dari pemerintah khususnya KLHK atas komitmen UT dalam mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs),” ujar Sara K. Loebis.
United Tractors Raih Proper Hijau dari Kementerian Lingkungan Hidup & Kehutanan
KONTAN.CO.ID - Di penghujung tahun 2022, PT United Tractors Tbk (UT) dengan kode saham UNTR kembali meraih peringkat hijau terhadap konsistensi pengelolaan lingkungan secara berkelanjutan pada program penilaian peringkat kinerja perusahaan (Proper) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Tahun ini merupakan kedua kalinya secara berturut-turut UT mendapatkan peringkat hijau, dalam kategori kelompok produk otomotif. Penghargaan ini diumumkan secara hybrid, di Istana Wakil Presiden RI, Jakarta Pusat, (29/12). Head of Corporate Governance & Sustainability, Sara K. Loebis menegaskan bahwa apresiasi yang diraih ini semakin memotivasi UT untuk meningkatkan kinerja perusahaan dalam melakukan penerapan prinsip green industry dan memberikan dampak positif untuk masyarakat Indonesia yang sejalan dengan AHEMCE Sustainability Aspiration 2030. “Penghargaan yang diberikan ini menjadi bukti bahwa UT memiliki komitmen yang tinggi terhadap pengelolaan lingkungan dan pemberdayaan masyarakat melalui implementasi ESG (Environmental, Social, and Governance). Penghargaan ini juga menjadi wujud kredibilitas perusahaan yang mendapat pengakuan dari pemerintah khususnya KLHK atas komitmen UT dalam mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs),” ujar Sara K. Loebis.