KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT United Tractors Tbk (UNTR) dan Komatsu meluncurkan produk ekskavator hibrid terbarunya, sekaligus yang pertama di Indonesia untuk kelas 30 ton, yaitu Komatsu HB365-1. Ekskavator ini menggunakan komponen hibrid yang lebih tahan lama dan andal dalam memanfaatkan energi listrik untuk menghasilkan performa bertenaga. Dus, ekskavator ini membantu mengurangi jejak emisi hingga 13 kg/jam serta hemat konsumsi bahan bakar hingga 17% jika dibandingkan dengan excavator model non-hibrid. Corporate Governance & Sustainability Division Head United Tractors Sara K. Loebis mengatakan, meski saat ini kebijakan yang mengatur emisi gas buang baru tersedia untuk kendaraan penumpang atau komersial, United Tractors dan Komatsu senantiasa mendukung keberlanjutan lingkungan di Indonesia dengan menghadirkan produk-produk yang ramah lingkungan.
United Tractors (UNTR) Luncurkan Ekskavator Hibrid Komatsu HB365-1
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT United Tractors Tbk (UNTR) dan Komatsu meluncurkan produk ekskavator hibrid terbarunya, sekaligus yang pertama di Indonesia untuk kelas 30 ton, yaitu Komatsu HB365-1. Ekskavator ini menggunakan komponen hibrid yang lebih tahan lama dan andal dalam memanfaatkan energi listrik untuk menghasilkan performa bertenaga. Dus, ekskavator ini membantu mengurangi jejak emisi hingga 13 kg/jam serta hemat konsumsi bahan bakar hingga 17% jika dibandingkan dengan excavator model non-hibrid. Corporate Governance & Sustainability Division Head United Tractors Sara K. Loebis mengatakan, meski saat ini kebijakan yang mengatur emisi gas buang baru tersedia untuk kendaraan penumpang atau komersial, United Tractors dan Komatsu senantiasa mendukung keberlanjutan lingkungan di Indonesia dengan menghadirkan produk-produk yang ramah lingkungan.