JAKARTA. Distributor alat berat PT United Tractors Tbk (UNTR) bakal kedatangan tamu besar. Djoko Pranoto, Presiden Direktur UNTR mengungkapkan, produsen alat berat asal Jepang Komatsu tengah mempertimbangkan relokasi seluruh produksinya di Jepang ke Indonesia. Namun, Djoko belum bisa memastikan kapan hal itu bisa terealisasi. Selama ini, anak usaha PT Astra International Indonesia Tbk (ASII) ini menjadi distributor tunggal Komatsu di Indonesia. Selain bertujuan mengatasi gangguan distribusi akibat bencana tsunami dan gempa di Jepang, alasan lain Komatsu merencanakan relokasi adalah potensi pasar alat berat di Asia Tenggara.
UNTR menanti relokasi produksi Komatsu
JAKARTA. Distributor alat berat PT United Tractors Tbk (UNTR) bakal kedatangan tamu besar. Djoko Pranoto, Presiden Direktur UNTR mengungkapkan, produsen alat berat asal Jepang Komatsu tengah mempertimbangkan relokasi seluruh produksinya di Jepang ke Indonesia. Namun, Djoko belum bisa memastikan kapan hal itu bisa terealisasi. Selama ini, anak usaha PT Astra International Indonesia Tbk (ASII) ini menjadi distributor tunggal Komatsu di Indonesia. Selain bertujuan mengatasi gangguan distribusi akibat bencana tsunami dan gempa di Jepang, alasan lain Komatsu merencanakan relokasi adalah potensi pasar alat berat di Asia Tenggara.