KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Amerika Serikat (AS) bakal membatasi visa bagi pejabat China sampai Beijing mengakhiri "penindasan" terhadap warga Uighur dan muslim lainnya di wilayah Barat Xinjiang. "Tiongkok secara paksa menahan lebih dari satu juta muslim dalam kampanye brutal dan sistematis untuk menghapus agama dan budaya di Xinjiang," kata Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo dalam akun Twitter-nya, Rabu (9/10), seperti dikutip Channelnewsasia.com. "Tiongkok harus mengakhiri pengawasan dan penindasannya yang kejam, membebaskan semua yang ditahan secara sewenang-wenang dan menghentikan pemaksaan terhadap muslim China di luar negeri," ujar dia.
Untuk mengakhiri penindasan atas muslim Uighur, AS batasi visa untuk pejabat China
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Amerika Serikat (AS) bakal membatasi visa bagi pejabat China sampai Beijing mengakhiri "penindasan" terhadap warga Uighur dan muslim lainnya di wilayah Barat Xinjiang. "Tiongkok secara paksa menahan lebih dari satu juta muslim dalam kampanye brutal dan sistematis untuk menghapus agama dan budaya di Xinjiang," kata Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo dalam akun Twitter-nya, Rabu (9/10), seperti dikutip Channelnewsasia.com. "Tiongkok harus mengakhiri pengawasan dan penindasannya yang kejam, membebaskan semua yang ditahan secara sewenang-wenang dan menghentikan pemaksaan terhadap muslim China di luar negeri," ujar dia.