JAKARTA. Asuransi nuklir bakal menjadi lahan bisnis baru bagi perusahaan asuransi. Apalagi, pemerintah sedang menyiapkan beleid khusus terkait asuransi nuklir ini.Dus, lantaran nilai pertanggungan asuransi nuklir terbilang besar, perusahaan asuransi umum sudah ancang-ancang mau membentuk konsorsium untuk menutup risiko asuransi nuklir tersebut. "Kalau hanya masing-masing perusahaan asuransi saja mana mungkin sanggup," ujar Ketua Umum Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Kornelius Simanjuntak, hari ini.Dengan membentuk konsorsium, kapasitas pertanggungan asuransi nuklir oleh perusahaan asuransi bisa lebih besar dari risiko. "Pembentukan konsorsium ini menunggu aturan asuransi nuklir terbit," papar Kornelius.
Untuk Menutup Asuransi Nuklir, AAUI Siapkan Konsorsium
JAKARTA. Asuransi nuklir bakal menjadi lahan bisnis baru bagi perusahaan asuransi. Apalagi, pemerintah sedang menyiapkan beleid khusus terkait asuransi nuklir ini.Dus, lantaran nilai pertanggungan asuransi nuklir terbilang besar, perusahaan asuransi umum sudah ancang-ancang mau membentuk konsorsium untuk menutup risiko asuransi nuklir tersebut. "Kalau hanya masing-masing perusahaan asuransi saja mana mungkin sanggup," ujar Ketua Umum Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Kornelius Simanjuntak, hari ini.Dengan membentuk konsorsium, kapasitas pertanggungan asuransi nuklir oleh perusahaan asuransi bisa lebih besar dari risiko. "Pembentukan konsorsium ini menunggu aturan asuransi nuklir terbit," papar Kornelius.