UNVR dan ASII Terbesar, Berikut 10 Saham Net Sell Terbesar Asing pada Senin (12/2)



KONTAN.CO.ID -  JAKARTA.  Memasuki pekan pemilihan umum 2024, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau. Namun di tengah kenaikan IHSG tersebut, asing juga banyak melego sejumalh saham berikut.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI Business, IHSG naik 62,51 poin atau 0,86% ke level 7.297,66 pada penutupan perdagangan Senin (12/2).

Pada perdagangan Senin, IHSG bergerak di zona hijau dengan rentang terendah 7.250 dan tertinggi 7.306 pada Senin.


Total volume perdagangan saham di BEI pada Senin mencapai 23,54 miliar dengan nilai transaksi Rp 12,17 triliun. Ada 286 saham yang naik, 280 saham yang turun dan 201 saham yang tidak berubah.

Baca Juga: IHSG Mendekati 7.300 pada Senin (12/2), Net Buy Asing Tembus Rp 2 Triliun

Investor asing mencatat net buy jumbo sebesar Rp 2,07 triliun di seluruh pasar.

Dalam sepekan perdagangan terakhir, akumulasi net buy asing tembus Rp 4,05 triliun di seluruh pasar.

Asing tercatat banyak mengoleksi saham-saham big cap khususnya perbankan di awal pekan.

Namun sejumlah saham big cap non perbankan ini justru banyak dilego asing pada Senin.

Baca Juga: Asing Banyak Mengoleksi Saham-Saham Ini di Awal Pekan

Berikut 10 saham net sell terbesar asing pada Senin (12/2):

1. PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) Rp 118,67 miliar 2. PT Astra International Tbk (ASII) Rp 79,82 miliar 3. PT Barito Pacific Tbk (BRPT) Rp 18,02 miliar 4. PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) Rp 15,1 miliar 5. PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) Rp 9,38 miliar 6. PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) Rp 7,57 miliar 7. PT Bank OCBC NISP Tbk (NISP) Rp 4,94 miliar 8. PT Mayora Indah Tbk (MYOR) Rp 4,45 miliar 9. PT Global Mediacom Tbk (BMTR) Rp 645,52 juta 10. PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) Rp 607,65 juta

 
UNVR Chart by TradingView

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli