KONTAN.CO.ID - JAKARTA. BCA Group gencar melakukan edukasi untuk mendorong peningkatan literasi keuangan, termasuk Asuransi Jiwa BCA (BCA Life). Edukasi terutama diperkuat untuk mendukung pelaksanaan bulan inklusi keuangan (BIK) 2023 yang digelar Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Berdasarkan data OJK, perkembangan indeks literasi dan inklusi keuangan masyarakat di Indonesia menunjukkan peningkatan. Hasil Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) tahun 2022, indeks literasi keuangan masyarakat Indonesia mencapai 49,68% dan indeks inklusi keuangan secara umum 85,1%. Adapun hasil SNLIK 2019, yaitu indeks literasi keuangan baru 38,03% dan dan indeks inklusi keuangan 76,19%. Tahun 2024, OJK menargetkan tingkat inklusi keuangan bisa mencapai 90%. Untuk mendukung pencapaian ini, BCA Life bekerjasama dengan Universitas Indonesia (UI) menggelar seminar literasi keuangan dan asuransi berkelanjutan bertajuk “Beli Kopi atau Kejar Mimpi?".
Upaya BCA Life Memberi Kontribusi dalam Meningkat Literasi Keuangan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. BCA Group gencar melakukan edukasi untuk mendorong peningkatan literasi keuangan, termasuk Asuransi Jiwa BCA (BCA Life). Edukasi terutama diperkuat untuk mendukung pelaksanaan bulan inklusi keuangan (BIK) 2023 yang digelar Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Berdasarkan data OJK, perkembangan indeks literasi dan inklusi keuangan masyarakat di Indonesia menunjukkan peningkatan. Hasil Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) tahun 2022, indeks literasi keuangan masyarakat Indonesia mencapai 49,68% dan indeks inklusi keuangan secara umum 85,1%. Adapun hasil SNLIK 2019, yaitu indeks literasi keuangan baru 38,03% dan dan indeks inklusi keuangan 76,19%. Tahun 2024, OJK menargetkan tingkat inklusi keuangan bisa mencapai 90%. Untuk mendukung pencapaian ini, BCA Life bekerjasama dengan Universitas Indonesia (UI) menggelar seminar literasi keuangan dan asuransi berkelanjutan bertajuk “Beli Kopi atau Kejar Mimpi?".