Update Pangan Hari Ini: Sejumlah Komoditas Turun Harga Jelang Idul Adha



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah komoditas alami penurunan harga menjelang hari raya idul adha 2024. 

Berdasarkan pantauan Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), Minggu (2/6), Pukul 14.39 WIB, harga beras medium, bawang merah, daging ayam hingga gula turun. 

Harga beras medium turun tipis 0,15% menjadi Rp 13.410/kg, bawang merah turun 1,00% menjadi Rp 45.560/kg, bawang putih bonggol turun 0,59% menjadi Rp 42.230/kg, cabai merah keriting turun 0,29% menjadi Rp 47.560/kg. 


Baca Juga: Produksi Beras Menurun, Pengamat Sebut Volume Impor Beras Bisa Bertambah

Berikutnya, daging ayam ras turun 0,27% menjadi Rp 37.380/kg, telur ayam ras turun 0,70% menjadi Rp 29.930/kg, gula konsumsi turun 0,11% menjadi Rp 18.290/kg, minyak goreng kemasan sederhana turun 0,11% menjadi Rp 17.910/liter. 

Tepung terigu curah turun 0,10% menjadi Rp 10.310/kg, minyak goreng curah turun 0,19% menjadi Rp 15.790/liter, jagung di tingkat peternak turun 0,18% menjadi Rp 5.630/kg, garam halus turun 0,35% menjadi Rp 11.470/kg dan tepung terigu kemasan turun 0,30% menjadi Rp 13.390/kg. 

Sementara beberapa komoditas lainya terpantau alami gejolak harga, seperti beras premium naik 0,06% menjadi Rp 15.460/kg, kedelai biri kering impor naik 0,08% menjadi Rp 12.070/kg, cabai rawit merah naik 0,92% menjadi Rp 44.980/kg dan daging sapi murni naik 0,41% menjadi Rp 135.760/kg. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto