KONTAN.CO.ID - LONDON. Pasar Eropa dibuka melemah, dengan mayoritas sektor berada di teritori negatif. Mengutip Reuters, Rabu (22/8) pada 07.30 waktu London, indeks Stoxx 600 turun 0,1%. Investor masih berharap pertemuan Amerika Serikat dan China bisa membawa kemajuan dalam penyelesaian konflik perdagangan keduanya. Di sisi lain, perkembangan politik di Amerika Serikat (AS) nampaknya tak banyak menyetir perdagangan bursa Eropa. Seperti diketahui, mantan pengacara Presiden AS Donald Trump, Michael Cohen mengaku bersalah atas sejumlah pelanggaran keuangan dalam kampanye.
Usai rekor tinggi Wall Street, pasar Eropa cenderung melandai
KONTAN.CO.ID - LONDON. Pasar Eropa dibuka melemah, dengan mayoritas sektor berada di teritori negatif. Mengutip Reuters, Rabu (22/8) pada 07.30 waktu London, indeks Stoxx 600 turun 0,1%. Investor masih berharap pertemuan Amerika Serikat dan China bisa membawa kemajuan dalam penyelesaian konflik perdagangan keduanya. Di sisi lain, perkembangan politik di Amerika Serikat (AS) nampaknya tak banyak menyetir perdagangan bursa Eropa. Seperti diketahui, mantan pengacara Presiden AS Donald Trump, Michael Cohen mengaku bersalah atas sejumlah pelanggaran keuangan dalam kampanye.