Kiprah Ussy Sulistiawaty dalam mengembangkan bisnis sepatu tampaknya cukup moncer. Buktinya, baru sebulan bisnis dibentangkan, 700 pasang sepatu sudah diserap pasar selama Ramadan lalu. Padahal, sepatu bermerek USSY ini berlabel harga paling murah Rp 400.000 per pasang. Semula penyanyi dan pemain sinetron ini tak berniat berbisnis. Dia membikin sepatu untuk dipakai sendiri karena ingin mendapatkan sepatu yang nyaman. “Ternyata banyak yang tanya dan minta dibuatkan,” kata ibu satu anak ini, sumringah. Insting bisnis Ussy lantas tumbuh. Dengan dorongan kekasihnya, Andhika Pratama yang juga seorang selebritis, dia menggelontorkan modal awal Rp 100 juta. Separuh duit itu untuk membeli bahan baku dan separuh lagi buat menyewa sebuah rumah di Jalan K. H Ahmad Dahlan, Jakarta. Tempat itu disulap menjadi sebuah butik yang peresmiannya bakal dilangsungkan Oktober nanti. Dalam proses produksi, Ussy lebih berperan sebagai penyumbang ide desain. Sedangkan pengerjaan diserahkan kepada perajin sepatu kenalannya. Sebagian besar bahan baku seperti kulit kambing dan domba, berasal dari dalam negeri, yaitu Tangerang, Banten.
Ussy Sulistiawaty: Baru meluncur langsung laris
Kiprah Ussy Sulistiawaty dalam mengembangkan bisnis sepatu tampaknya cukup moncer. Buktinya, baru sebulan bisnis dibentangkan, 700 pasang sepatu sudah diserap pasar selama Ramadan lalu. Padahal, sepatu bermerek USSY ini berlabel harga paling murah Rp 400.000 per pasang. Semula penyanyi dan pemain sinetron ini tak berniat berbisnis. Dia membikin sepatu untuk dipakai sendiri karena ingin mendapatkan sepatu yang nyaman. “Ternyata banyak yang tanya dan minta dibuatkan,” kata ibu satu anak ini, sumringah. Insting bisnis Ussy lantas tumbuh. Dengan dorongan kekasihnya, Andhika Pratama yang juga seorang selebritis, dia menggelontorkan modal awal Rp 100 juta. Separuh duit itu untuk membeli bahan baku dan separuh lagi buat menyewa sebuah rumah di Jalan K. H Ahmad Dahlan, Jakarta. Tempat itu disulap menjadi sebuah butik yang peresmiannya bakal dilangsungkan Oktober nanti. Dalam proses produksi, Ussy lebih berperan sebagai penyumbang ide desain. Sedangkan pengerjaan diserahkan kepada perajin sepatu kenalannya. Sebagian besar bahan baku seperti kulit kambing dan domba, berasal dari dalam negeri, yaitu Tangerang, Banten.