KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah memastikan lokasi Ibu Kota Nusantara (IKN) bebas dari banjir bahkan untuk jangka waktu 100 tahun. Pejabat Pembuat Komitmen Bina Penataan Bangunan Kementerian PUPR Provinsi Kalimantan Timur Pierre Natigor Pohan mengungkapkan, kajian sebelumnya telah dilakukan oleh Bappenas dan Kementerian ATR. Dalam kajian tersebut, pemilihan lokasi IKN telah mempertimbangkan mitigasi bencana baik banjir maupun gempa. "Salah satu aspek yakni bagaimana area tersebut bisa memitigasi bencana alam salah satunya banjir. Artinya lokasi yang sudah disiapkan sekarang memang sudah dipilih berdasarkan kriteria-kriteria dimana bencana alam banjir tidak terjadi pada area tersebut," kata Pierre dalam Gelaran Pembangunan Konstruksi IKN Mengusung Proyek yang berbasiskan Smart City & Sustainable Development yang digelar PT BCI Central (BCI Asia), belum lama ini.
Usung Pembangunan Berbasis Smart City, Lokasi IKN Diklaim Bebas Banjir
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah memastikan lokasi Ibu Kota Nusantara (IKN) bebas dari banjir bahkan untuk jangka waktu 100 tahun. Pejabat Pembuat Komitmen Bina Penataan Bangunan Kementerian PUPR Provinsi Kalimantan Timur Pierre Natigor Pohan mengungkapkan, kajian sebelumnya telah dilakukan oleh Bappenas dan Kementerian ATR. Dalam kajian tersebut, pemilihan lokasi IKN telah mempertimbangkan mitigasi bencana baik banjir maupun gempa. "Salah satu aspek yakni bagaimana area tersebut bisa memitigasi bencana alam salah satunya banjir. Artinya lokasi yang sudah disiapkan sekarang memang sudah dipilih berdasarkan kriteria-kriteria dimana bencana alam banjir tidak terjadi pada area tersebut," kata Pierre dalam Gelaran Pembangunan Konstruksi IKN Mengusung Proyek yang berbasiskan Smart City & Sustainable Development yang digelar PT BCI Central (BCI Asia), belum lama ini.