KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Utang luar negeri (ULN) Indonesia kembali naik pada Juli 2019 Bank Indonesia (BI), Senin (16/9), melaporkan ULN Indonesia mencapai US$ 395,3 miliar atau naik 10,3% secara year-on-year (yoy). Baik utang luar negeri pemerintah maupun swasta mengalami kenaikan. Utang luar negeri pemerintah dan bank sentral tercatat sebesar US$ 197,52 miliar. Sebanyak US$ 194,54 miliar diantaranya merupakan utang pemerintah, yang naik 9,7% yoy. Pertumbuhan ULN pemerintah per Juli lalu lebih tinggi dari pertumbuhan bulan sebelumnya 9,1% yoy atau US$ 192,55 miliar. “Peningkatan tersebut didorong oleh arus masuk modal asing di pasar Surat Berharga Negara (SBN) domestik yang tetap tinggi di tengah dinamika global yang kurang kondusif,” terang BI dalam laporannya.
Utang luar negeri Indonesia naik menjadi US$ 395,3 miliar per Juli 2019
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Utang luar negeri (ULN) Indonesia kembali naik pada Juli 2019 Bank Indonesia (BI), Senin (16/9), melaporkan ULN Indonesia mencapai US$ 395,3 miliar atau naik 10,3% secara year-on-year (yoy). Baik utang luar negeri pemerintah maupun swasta mengalami kenaikan. Utang luar negeri pemerintah dan bank sentral tercatat sebesar US$ 197,52 miliar. Sebanyak US$ 194,54 miliar diantaranya merupakan utang pemerintah, yang naik 9,7% yoy. Pertumbuhan ULN pemerintah per Juli lalu lebih tinggi dari pertumbuhan bulan sebelumnya 9,1% yoy atau US$ 192,55 miliar. “Peningkatan tersebut didorong oleh arus masuk modal asing di pasar Surat Berharga Negara (SBN) domestik yang tetap tinggi di tengah dinamika global yang kurang kondusif,” terang BI dalam laporannya.