KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Posisi Utang Luar Negeri (ULN) swasta tercatat meningkat dibandingkan kuartal sebelumnya. ULN swasta pada kuartal III 2021 tercatat tumbuh sebesar 0,2% year on year (yoy) atau US$ 208,5 miliar, setelah pada periode sebelumnya mengalami kontraksi 0,3% yoy. “Dengan perkembangan tersebut, maka posisi ULN swasta pada triwulan III 2021 tercatat sebesar US$ 208,5 miliar,” kata Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia Erwin Haryono dalam keterangan resminya, Selasa (15/11). Erwin Haryono mengatakan, pertumbuhan ULN swasta tersebut disebabkan oleh pertumbuhan ULN perusahaan bukan lembaga keuangan sebesar 1,0% yoy, melambat dari 1,6% yoy pada triwulan II 2021.
Utang luar negeri swasta meningkat 0,2% pada kuartal III 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Posisi Utang Luar Negeri (ULN) swasta tercatat meningkat dibandingkan kuartal sebelumnya. ULN swasta pada kuartal III 2021 tercatat tumbuh sebesar 0,2% year on year (yoy) atau US$ 208,5 miliar, setelah pada periode sebelumnya mengalami kontraksi 0,3% yoy. “Dengan perkembangan tersebut, maka posisi ULN swasta pada triwulan III 2021 tercatat sebesar US$ 208,5 miliar,” kata Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia Erwin Haryono dalam keterangan resminya, Selasa (15/11). Erwin Haryono mengatakan, pertumbuhan ULN swasta tersebut disebabkan oleh pertumbuhan ULN perusahaan bukan lembaga keuangan sebesar 1,0% yoy, melambat dari 1,6% yoy pada triwulan II 2021.