KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) yakin bisa mencairkan dana pinjaman proyek tahap II dari China Development Bank (CDB) pada bulan ini. Berdasarkan data dari KCIC, pinjaman tahap II ditargetkan bisa dicairkan pada 12 Juli 2018 dengan nilai US$ 1,11 miliar. Direktur Utama KCIC Chandra Dwiputra mengatakan, setelah pencairan pinjaman tahap II dilakukan bulan ini, maka akan dilanjutkan dengan pencairan tahap III di akhir tahun 2018. "Bulan ini dan Desember 2018 akan cair," ungkapnya kepada wartawan, Selasa (3/7). Nilai total pinjaman yang dijanjikan CDB untuk proyek ini adalah US$ 5,9 miliar atau setara dengan sekitar Rp 81 triliun. Pencairan dana pinjaman tahap II ditargetkan bisa dilakukan pada 10 Desember 2018 dengan nilai sebesar US$ 500 juta. Rencananya dana-dana tersebut akan digunakan untuk berbagai macam kegiatan seperti bayar kontraktor dan pembebasan lahan.
Utang proyek kereta cepat cair bulan ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) yakin bisa mencairkan dana pinjaman proyek tahap II dari China Development Bank (CDB) pada bulan ini. Berdasarkan data dari KCIC, pinjaman tahap II ditargetkan bisa dicairkan pada 12 Juli 2018 dengan nilai US$ 1,11 miliar. Direktur Utama KCIC Chandra Dwiputra mengatakan, setelah pencairan pinjaman tahap II dilakukan bulan ini, maka akan dilanjutkan dengan pencairan tahap III di akhir tahun 2018. "Bulan ini dan Desember 2018 akan cair," ungkapnya kepada wartawan, Selasa (3/7). Nilai total pinjaman yang dijanjikan CDB untuk proyek ini adalah US$ 5,9 miliar atau setara dengan sekitar Rp 81 triliun. Pencairan dana pinjaman tahap II ditargetkan bisa dilakukan pada 10 Desember 2018 dengan nilai sebesar US$ 500 juta. Rencananya dana-dana tersebut akan digunakan untuk berbagai macam kegiatan seperti bayar kontraktor dan pembebasan lahan.