KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Vaksin Covid-19 hasil kerja sama PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) dan Genexine, perusahaan asal Korea Selatan, diharapkan meluncur di kuartal keempat 2021 mendatang. Presiden Direktur Kalbe Farma Vidjongtius mengungkapkan, vaksin Covid-19 yang sejauh ini masih dinamai dengan kode GX-19N itu tengah dalam proses finalisasi protokol uji klinis dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Di semester II tahun ini KLBF berharap, GX-19N bisa masuk uji klinis fase II B dan III. Sehingga, vaksin ditargetkan dapat digunakan di akhir tahun 2021 ataupun awal tahun 2022. Vidjongtius menambahkan, vaksin tersebut memiliki indikasi diarahkan menjadi vaksin gotong royong ketika sudah diluncurkan nantinya, Saat ini keputusan tersebut masih diproses oleh Kementerian Kesehatan. Yang jelas, ketika nanti vaksin GX-19N diputuskan menjadi vaksin gotong royong, maka KLBF perlu kerja sama dengan BUMN terkait dengan peraturannya.
Vaksin Covid-19 Kalbe Farma (KLBF) berpotensi menjadi vaksin gotong royong
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Vaksin Covid-19 hasil kerja sama PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) dan Genexine, perusahaan asal Korea Selatan, diharapkan meluncur di kuartal keempat 2021 mendatang. Presiden Direktur Kalbe Farma Vidjongtius mengungkapkan, vaksin Covid-19 yang sejauh ini masih dinamai dengan kode GX-19N itu tengah dalam proses finalisasi protokol uji klinis dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Di semester II tahun ini KLBF berharap, GX-19N bisa masuk uji klinis fase II B dan III. Sehingga, vaksin ditargetkan dapat digunakan di akhir tahun 2021 ataupun awal tahun 2022. Vidjongtius menambahkan, vaksin tersebut memiliki indikasi diarahkan menjadi vaksin gotong royong ketika sudah diluncurkan nantinya, Saat ini keputusan tersebut masih diproses oleh Kementerian Kesehatan. Yang jelas, ketika nanti vaksin GX-19N diputuskan menjadi vaksin gotong royong, maka KLBF perlu kerja sama dengan BUMN terkait dengan peraturannya.