JAKARTA. Kementerian Kesehatan mengakui ada kelemahan dalam melakukan pengawasan fasilitas kesehatan, sehingga muncul kasus vaksin palsu. Menteri Kesehatan Nila F Moeloek mengatakan, pihaknya akan melakukan tindakan perbaikan untuk mencegah hal serupa kembali terulang. "Kami akui mungkin ada beberapa kelemahan-kelemahan. Tentunya setelah kejadian ini merupakan waktu untuk kami melakukan introspeksi melihat kelemahan-kelemahan itu," ujar Nila, di Gedung Kemenkes, Jakarta, Selasa (19/7). Menurut Nila, pengawasan terhadap vaksin diawali dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM). Misalnya, BPOM mengawasi saat sebelum dan sesudah vaksin dipasarkan. Sementara, mengenai kefarmasian di rumah sakit, pengawasannya menjadi tanggung jawab Kemkes.
Vaksin palsu, Kemkes akui ada kelemahan
JAKARTA. Kementerian Kesehatan mengakui ada kelemahan dalam melakukan pengawasan fasilitas kesehatan, sehingga muncul kasus vaksin palsu. Menteri Kesehatan Nila F Moeloek mengatakan, pihaknya akan melakukan tindakan perbaikan untuk mencegah hal serupa kembali terulang. "Kami akui mungkin ada beberapa kelemahan-kelemahan. Tentunya setelah kejadian ini merupakan waktu untuk kami melakukan introspeksi melihat kelemahan-kelemahan itu," ujar Nila, di Gedung Kemenkes, Jakarta, Selasa (19/7). Menurut Nila, pengawasan terhadap vaksin diawali dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM). Misalnya, BPOM mengawasi saat sebelum dan sesudah vaksin dipasarkan. Sementara, mengenai kefarmasian di rumah sakit, pengawasannya menjadi tanggung jawab Kemkes.