KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini terpantau membaik pada bulan Maret 2021. Ini terpantau dari Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) saat ini yang sebesar 72,6 atau naik dari 65,1. Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Erwin Haryono mengatakan, menguatnya keyakinan konsumen akan kondisi ekonomi saat ini didorong oleh adanya program vaksinasi. “Perkembangan program vaksinasi dalam rangka penanganan pandemi Covid-19 yang berjalan ancar turut mendorong penguatan persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi,” ujar Erwin dalam laporan Survei Konsumen BI.
Vaksinasi dorong penguatan keyakinan konsumen akan ekonomi saat ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini terpantau membaik pada bulan Maret 2021. Ini terpantau dari Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) saat ini yang sebesar 72,6 atau naik dari 65,1. Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Erwin Haryono mengatakan, menguatnya keyakinan konsumen akan kondisi ekonomi saat ini didorong oleh adanya program vaksinasi. “Perkembangan program vaksinasi dalam rangka penanganan pandemi Covid-19 yang berjalan ancar turut mendorong penguatan persepsi konsumen terhadap kondisi ekonomi,” ujar Erwin dalam laporan Survei Konsumen BI.