JAKARTA. Resmi sudah Vallar Plc berganti nama menjadi Bumi Plc, terhitung sejak Senin (11/4) lalu. Saat ini, perusahaan masih menunggu persetujuan otoritas untuk bisa segera terdaftar sebagai salah satu dari 100 perusahaan publik terbesar di Bursa Saham London (London Stock Exchange) atau lebih dikenal dengan istilah FTSE100. Sekadar informasi saja, Bumi Plc saat ini mengempit aset di sejumlah perusahaan di Indonesia, seperti Kaltim Prima Coal, Arutmin, Berau Coal, dan Bumi Resources Mineral. Ke depannya, Bumi Plc menargetkan bisa memproduksi batubara mencapai 140 juta ton pada tahun 2013, atau sekitar 20% dari total produksi batubara dunia. "Kami ingin menjadi global coal champion pertama di Indonesia dan dunia. Saat ini, belum ada satu perusahaan batubara pun yang bisa disebut global coal champion," jelas Chairman Bumi Plc Indra U Bakrie.
Vallar Plc resmi berganti nama menjadi Bumi Plc
JAKARTA. Resmi sudah Vallar Plc berganti nama menjadi Bumi Plc, terhitung sejak Senin (11/4) lalu. Saat ini, perusahaan masih menunggu persetujuan otoritas untuk bisa segera terdaftar sebagai salah satu dari 100 perusahaan publik terbesar di Bursa Saham London (London Stock Exchange) atau lebih dikenal dengan istilah FTSE100. Sekadar informasi saja, Bumi Plc saat ini mengempit aset di sejumlah perusahaan di Indonesia, seperti Kaltim Prima Coal, Arutmin, Berau Coal, dan Bumi Resources Mineral. Ke depannya, Bumi Plc menargetkan bisa memproduksi batubara mencapai 140 juta ton pada tahun 2013, atau sekitar 20% dari total produksi batubara dunia. "Kami ingin menjadi global coal champion pertama di Indonesia dan dunia. Saat ini, belum ada satu perusahaan batubara pun yang bisa disebut global coal champion," jelas Chairman Bumi Plc Indra U Bakrie.