KONTAN.CO.ID - Vietjet semakin menegaskan komitmennya untuk meningkatkan konektivitas internasional melalui ekspansi armada pesawat modernnya. Kedatangan pesawat Airbus A321neo ACF dari Hamburg ke Ho Chi Minh City menjadi langkah terbaru maskapai asal Vietnam ini dalam meningkatkan pengalaman penerbangan bagi para penumpang serta mengurangi dampak buruk terhadap lingkungan. Sebagai pesawat generasi terdepan dari Airbus, A321neo ACF mampu menghemat bahan bakar hingga 20%, menurunkan tingkat polusi lingkungan hingga 50%, dan secara signifikan mengurangi kebisingan hingga 75%. Pada tahun 2019, Vietjet menjadi maskapai penerbangan pertama di dunia yang mengoperasikan format kabin yang dirancang khusus untuk A321neo ACF. Pesawat ke-105 ini akan beroperasi pada rute-rute yang menghubungkan beragam destinasi di Vietnam dan mancanegara, seperti Australia, India, Cina, Jepang, Korea Selatan, Indonesia, Thailand, dan negara-negara lainnya. Saat ini, Vietjet mengoperasikan lebih dari 100 pesawat melalui jaringan penerbangan yang mencakup Vietnam dan Thailand, serta berbagai destinasi internasional seperti Indonesia, Australia, India, Tiongkok, Jepang, Korea Selatan, Singapura, Kazakhstan, dan lainnya. Maskapai ini juga telah melayani lebih dari 185 juta penumpang, baik domestik maupun internasional.
Vietjet Tingkatkan Konektivitas Internasional lewat Optimalisasi Armada Pesawat
KONTAN.CO.ID - Vietjet semakin menegaskan komitmennya untuk meningkatkan konektivitas internasional melalui ekspansi armada pesawat modernnya. Kedatangan pesawat Airbus A321neo ACF dari Hamburg ke Ho Chi Minh City menjadi langkah terbaru maskapai asal Vietnam ini dalam meningkatkan pengalaman penerbangan bagi para penumpang serta mengurangi dampak buruk terhadap lingkungan. Sebagai pesawat generasi terdepan dari Airbus, A321neo ACF mampu menghemat bahan bakar hingga 20%, menurunkan tingkat polusi lingkungan hingga 50%, dan secara signifikan mengurangi kebisingan hingga 75%. Pada tahun 2019, Vietjet menjadi maskapai penerbangan pertama di dunia yang mengoperasikan format kabin yang dirancang khusus untuk A321neo ACF. Pesawat ke-105 ini akan beroperasi pada rute-rute yang menghubungkan beragam destinasi di Vietnam dan mancanegara, seperti Australia, India, Cina, Jepang, Korea Selatan, Indonesia, Thailand, dan negara-negara lainnya. Saat ini, Vietjet mengoperasikan lebih dari 100 pesawat melalui jaringan penerbangan yang mencakup Vietnam dan Thailand, serta berbagai destinasi internasional seperti Indonesia, Australia, India, Tiongkok, Jepang, Korea Selatan, Singapura, Kazakhstan, dan lainnya. Maskapai ini juga telah melayani lebih dari 185 juta penumpang, baik domestik maupun internasional.
TAG: