KONTAN.CO.ID - Covid-19 menggila di Singapura. Negeri Merlion melaporkan sembilan kasus baru virus corona terkonfirmasi pada Jumat (14/2). "Enam di antaranya terkait dengan kluster dari Gereja Grace Assembly of God," Direktur Pelayanan Medis Kementerian Kesehatan Singapura Kenneth Mak dalam konferensi pers seperti dikutip Channelnewsasia.com. Tambahan sembilan kasus itu membuat jumlah kasus virus Covid-19 di Singapura menjadi 67, dengan enam pasien dalam kondisi kritis.#
Baca Juga: Singapura bersiap menghadapi jumlah orang yang terinfeksi virus corona Tapi, dua pasien lagi telah keluar dari rumahsakit pada Jumat (14/2). Ini berarti, sudah 17 orang sudah sepenuhnya pulih dari penyakit tersebut. Salah satu yang sembuh adalah seorang pria berusia 27 tahun yang menghadiri pertemuan bisnis pribadi di Hotel Grand Hyatt, Singapura, yang juga ditetapkan sebagai sebuah cluster