KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Senin (24/2) berada di zona merah. IHSG ditutup di level Rp 5.807,05 turun 75,20 poin atau 1,28%. Penurunan hari ini menjadi koreksi terdalam sepanjang Februari 2020. Adapun saham-saham sektor pertanian dan aneka industri menjadi pemberatnya, dengan koreksi masing-masing 1,84% dan aneka industri 1,55%. Analis Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi bilang, lesunya IHSG dipicu oleh minimanya sentimen di perdagangan awal pekan. Kondisi ini diperkeruh dengan melonjaknya virus corona di luar Tiongkok. "Sehingga investor beranggapan dapat memicu risiko penurunan pertumbuhan ekonomi global," terang Lanjar dalam risetnya, Senin (24/2).
Virus corona menyebar, IHSG makin berat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Senin (24/2) berada di zona merah. IHSG ditutup di level Rp 5.807,05 turun 75,20 poin atau 1,28%. Penurunan hari ini menjadi koreksi terdalam sepanjang Februari 2020. Adapun saham-saham sektor pertanian dan aneka industri menjadi pemberatnya, dengan koreksi masing-masing 1,84% dan aneka industri 1,55%. Analis Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi bilang, lesunya IHSG dipicu oleh minimanya sentimen di perdagangan awal pekan. Kondisi ini diperkeruh dengan melonjaknya virus corona di luar Tiongkok. "Sehingga investor beranggapan dapat memicu risiko penurunan pertumbuhan ekonomi global," terang Lanjar dalam risetnya, Senin (24/2).