KONTAN.CO.ID - Anime Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou atau The Misfit of Demon King King Academy untuk Season 2 akhirnya mendapatkan visual dan trailer baru. Musim kedua dari Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou ini kabarnya mulai tayang perdana pada tahun 2023 mendatang. Masih ingat dengan judul anime yang satu ini? Agak panjang si, anime tersebut adalah Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou atau dalam Bahasa Inggris The Misfit of Demon King Academy kembali berlanjut di musim kedua. Nah, update terbaru dari anime tersebut hadir lewat visual dan trailer yang belum lama ini dibagikan.
Dikutip dari Anime Corner, melalui visual dan trailer barunya ini juga mengungkap beberapa informasi menarik. Termasuk jadwal rilis sekuel Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou yang tayang perdana pada tahun 2023 mendatang. Tidak hanya itu saja, SILVER LINK kembali menjadi studio yang menggarap sekuel anime tersebut. Oh iya, pengisi suara Anos nantinya akan diganti oleh Tatsuhisa Suzuki yang sebelumnya. Aktor tersebut akan menggantikan Yuchiro Umehara yang sebelumnya menjadi pengisi suara Anos pada Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou musim pertama. Nantinya Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou Season 2 dalam Bahasa Inggris bakal memiliki judul resmi The Misfit of Demon King Academy II: History's Strongest Demon King Reincarnates and Goes to School with His Descendants. Berikut ini visual dan trailer terbaru Maou Gakuin no Futekigousha Shijou Saikyou Season 2 atau The Misfit of Demon King Academy. Baca Juga: Nonton Classroom of the Elite S2 Episode 13, Streaming Sub Indo iQIYI, Bstation, dll