KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Kantor berita Rusia melaporkan pada hari Sabtu (16/12/2023), mengutip para pendukungnya, Vladimir Putin akan kembali mencalonkan diri sebagai kandidat independen calon presiden dengan basis dukungan luas tetapi tidak berdasarkan tiket partai. Mengutip Reuters yang melansir kantor berita Rusia, sebuah kelompok inisiatif yang terdiri dari lebih dari 700 politisi dan tokoh dari dunia olahraga dan budaya bertemu pada hari Sabtu di Moskow dan dengan suara bulat mendukung pencalonan Putin sebagai kandidat independen. Putin, yang telah berkuasa sebagai presiden atau perdana menteri selama lebih dari dua dekade, telah mengumumkan bahwa ia akan mencalonkan diri untuk masa jabatan enam tahun lagi pada bulan Maret tahun depan dalam pemilu yang diperkirakan akan dimenangkannya.
Vladimir Putin Bakal Calonkan Diri sebagai Kandidat Independen Capres Rusia
KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Kantor berita Rusia melaporkan pada hari Sabtu (16/12/2023), mengutip para pendukungnya, Vladimir Putin akan kembali mencalonkan diri sebagai kandidat independen calon presiden dengan basis dukungan luas tetapi tidak berdasarkan tiket partai. Mengutip Reuters yang melansir kantor berita Rusia, sebuah kelompok inisiatif yang terdiri dari lebih dari 700 politisi dan tokoh dari dunia olahraga dan budaya bertemu pada hari Sabtu di Moskow dan dengan suara bulat mendukung pencalonan Putin sebagai kandidat independen. Putin, yang telah berkuasa sebagai presiden atau perdana menteri selama lebih dari dua dekade, telah mengumumkan bahwa ia akan mencalonkan diri untuk masa jabatan enam tahun lagi pada bulan Maret tahun depan dalam pemilu yang diperkirakan akan dimenangkannya.