KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mirae Asset Sekuritas Indonesia menilai Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berada dalam fase fluktuasi yang tinggi di tengah sentimen kenaikan suku bunga dan fenomena sell in May. Di tengah gejolak seperti ini ada beberapa strategi investasi yang bisa diterapkan oleh pelaku pasar. Senior Investment Information Mirae Asset Sekuritas Indonesia Martha Christina menjelaskan IHSG berpotensi bergerak konsolidasi. IHSG berpotensi akan memiliki fluktuasi tinggi akibat sentimen fenomena sell in May and go away ditambah kenaikan suku bunga The Fed. Dengan sentimen yang membayangi pasar modal Indonesia, Martha menyarankan untuk melakukan kombinasi seperti cash, reksadana, dan saham. Untuk saham, dia bilang investor perlu mencermati saham-saham dengan fundamental yang kuat.
Volatilitas Bursa Saham Tinggi, Begini Tips Strategi Investasi dari Mirae Asset
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mirae Asset Sekuritas Indonesia menilai Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berada dalam fase fluktuasi yang tinggi di tengah sentimen kenaikan suku bunga dan fenomena sell in May. Di tengah gejolak seperti ini ada beberapa strategi investasi yang bisa diterapkan oleh pelaku pasar. Senior Investment Information Mirae Asset Sekuritas Indonesia Martha Christina menjelaskan IHSG berpotensi bergerak konsolidasi. IHSG berpotensi akan memiliki fluktuasi tinggi akibat sentimen fenomena sell in May and go away ditambah kenaikan suku bunga The Fed. Dengan sentimen yang membayangi pasar modal Indonesia, Martha menyarankan untuk melakukan kombinasi seperti cash, reksadana, dan saham. Untuk saham, dia bilang investor perlu mencermati saham-saham dengan fundamental yang kuat.