KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia atau Perum Jamkrindo mencatatkan kinerja gemilang di tahun ini. Perusahaan sukses melampaui target perolehan laba di tahun ini. Sampai September 2018, perusahaan pelat merah ini mencatatkan perolehan laba sebelum pajak sebesar Rp 351 miliar. Jumlah tersebut melampaui target laba yang dipasang sepanjang tahun ini, yaitu Rp 343 miliar. Direktur Bisnis Penjaminan Perum Jamkrindo Amin Mas’udi mengatakan, faktor pendorong perolehan laba mencapai target antara lain karena volume penjamin yang meningkat hingga dua digit di tahun 2018. Jamkrindo mencatat, sampai September 2018, volume penjaminan mencapai Rp 126 triliun, tumbuh 14,55% secara tahunan. Volume penjaminan tersebut sekitar 80% atau Rp 85,15 triliun disumbang dari penjamian non KUR dan sisanya Rp 41,30 triliun merupakan penjaminan KUR.
Volume penjaminan meningkat, laba Jamkrindo lampaui target
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia atau Perum Jamkrindo mencatatkan kinerja gemilang di tahun ini. Perusahaan sukses melampaui target perolehan laba di tahun ini. Sampai September 2018, perusahaan pelat merah ini mencatatkan perolehan laba sebelum pajak sebesar Rp 351 miliar. Jumlah tersebut melampaui target laba yang dipasang sepanjang tahun ini, yaitu Rp 343 miliar. Direktur Bisnis Penjaminan Perum Jamkrindo Amin Mas’udi mengatakan, faktor pendorong perolehan laba mencapai target antara lain karena volume penjamin yang meningkat hingga dua digit di tahun 2018. Jamkrindo mencatat, sampai September 2018, volume penjaminan mencapai Rp 126 triliun, tumbuh 14,55% secara tahunan. Volume penjaminan tersebut sekitar 80% atau Rp 85,15 triliun disumbang dari penjamian non KUR dan sisanya Rp 41,30 triliun merupakan penjaminan KUR.