KONTAN.CO.ID - SHANGHAI. Seorang pejabat kesehatan China mengatakan, wabah COVID-19 terbaru di China berkembang pesat. Pihak berwenang menuntut kewaspadaan tinggi di pelabuhan masuk di tengah meningkatnya infeksi di kota perbatasan timur laut yang disebabkan oleh virus yang datang dari luar negeri. Melansir Reuters, data Komisi Kesehatan Nasional (NHC) menunjukkan, sekitar 377 kasus yang ditularkan di dalam negeri dengan gejala yang dikonfirmasi dilaporkan dari 17-29 Oktober. China telah menangani serangkaian wabah tahun ini setelah berhasil menahan penyebaran nasional pada awal 2020. Jumlahnya tetap kecil dibandingkan dengan cluster di luar negeri. Namun, saat seluruh dunia mencari cara untuk hidup berdampingan dengan COVID-19, China telah mempertahankan toleransi nolnya, mendesak kewaspadaan di sekitar daerah perbatasan dan pelabuhan untuk mencegah pelancong masuk yang terinfeksi menyebarkan virus ke penduduk setempat.
Wabah COVID-19 berkembang pesat, China waspada tinggi
KONTAN.CO.ID - SHANGHAI. Seorang pejabat kesehatan China mengatakan, wabah COVID-19 terbaru di China berkembang pesat. Pihak berwenang menuntut kewaspadaan tinggi di pelabuhan masuk di tengah meningkatnya infeksi di kota perbatasan timur laut yang disebabkan oleh virus yang datang dari luar negeri. Melansir Reuters, data Komisi Kesehatan Nasional (NHC) menunjukkan, sekitar 377 kasus yang ditularkan di dalam negeri dengan gejala yang dikonfirmasi dilaporkan dari 17-29 Oktober. China telah menangani serangkaian wabah tahun ini setelah berhasil menahan penyebaran nasional pada awal 2020. Jumlahnya tetap kecil dibandingkan dengan cluster di luar negeri. Namun, saat seluruh dunia mencari cara untuk hidup berdampingan dengan COVID-19, China telah mempertahankan toleransi nolnya, mendesak kewaspadaan di sekitar daerah perbatasan dan pelabuhan untuk mencegah pelancong masuk yang terinfeksi menyebarkan virus ke penduduk setempat.