KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan melarang maskapai Indonesia untuk sementara waktu terbang ke Wuhan, China. Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi masuknya wabah penyakit pneumonia ke Indonesia. Saat ini ada dua maskapai penerbangan nasional yang memiliki rute penerbangan ke Kota Wuhan yaitu Sriwijaya Air dan Lion Air. Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Polana B. Pramesti, mengatakan pihaknya akan mengantisipasi penyebaran virus pneumonia melalui jalur penerbangan. “Kami telah melakukan koordinasi intensif kepada seluruh maskapai penerbangan di Indonesia untuk mengantisipasi kemungkinan penyebaran virus pneumonia masuk ke Indonesia melalui aktifitas penerbangan,” ujar Polana dalam keterangan tertulis, Jumat (24/1).
Wabah virus corona, Kemenhub larang maskapai nasional terbang ke Wuhan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan melarang maskapai Indonesia untuk sementara waktu terbang ke Wuhan, China. Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi masuknya wabah penyakit pneumonia ke Indonesia. Saat ini ada dua maskapai penerbangan nasional yang memiliki rute penerbangan ke Kota Wuhan yaitu Sriwijaya Air dan Lion Air. Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Polana B. Pramesti, mengatakan pihaknya akan mengantisipasi penyebaran virus pneumonia melalui jalur penerbangan. “Kami telah melakukan koordinasi intensif kepada seluruh maskapai penerbangan di Indonesia untuk mengantisipasi kemungkinan penyebaran virus pneumonia masuk ke Indonesia melalui aktifitas penerbangan,” ujar Polana dalam keterangan tertulis, Jumat (24/1).