KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan bahwa proses pemberian vaksin Covid-19 terhadap tenaga kesehatan (nakes) di ibu kota sudah mencapai 88%. Rencana proses pemberian vaksin bagi nakes ini akan rampung pada akhir Februari mendatang. "Alhamdulillah progresnya sekarang sudah masuk dosis kedua ya, sudah ke 88%, mudah-mudahan nanti di akhir Februari ini selesai kami mengatasi pemberian vaksin bagi tenaga kesehatan," kata Riza, Sabtu (13/2). Riza melanjutkan, tenaga kesehatan yang mendapatkan vaksin meliputi dokter, perawat, bidan, sukarelawan, bahkan pelayan di apotek. Baca Juga: UPDATE Corona Indonesia, Sabtu (13/2): Tambah 8.844 kasus baru, hindari kerumunan
Wagub DKI menyebut vaksinasi Covid-19 terhadap nakes di Jakarta sudah 88%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan bahwa proses pemberian vaksin Covid-19 terhadap tenaga kesehatan (nakes) di ibu kota sudah mencapai 88%. Rencana proses pemberian vaksin bagi nakes ini akan rampung pada akhir Februari mendatang. "Alhamdulillah progresnya sekarang sudah masuk dosis kedua ya, sudah ke 88%, mudah-mudahan nanti di akhir Februari ini selesai kami mengatasi pemberian vaksin bagi tenaga kesehatan," kata Riza, Sabtu (13/2). Riza melanjutkan, tenaga kesehatan yang mendapatkan vaksin meliputi dokter, perawat, bidan, sukarelawan, bahkan pelayan di apotek. Baca Juga: UPDATE Corona Indonesia, Sabtu (13/2): Tambah 8.844 kasus baru, hindari kerumunan