Wah, para pemilik mobil Toyota akan punya jejaring sosial sendiri



JAKARTA. Demam jejaring sosial (social networking) telah memberikan inspiransi bagi raksasa otomotif Toyota. Saat ini, dengan menggandeng Salesorce (salesforce.com), Toyota tengah mengembangkan Toyota Friend, aplikasi jejaring sosial untuk para pemilik mobil Toyota.Seperti ditulis oleh situs mashable.com, nantinya, Toyota Friend bisa diakses melalui komputer, tablet, dan telepon pintar (smartphone). Lewat aplikasi ini, para konsumen Toyota dapat berkomunikasi langsung dengan Toyota sebagai korporat, jaringan penjualan Toyota, dan bahkan berhubungan dengan mobilnya masing-masing. Misalnya, lewat aplikasi itu, sebuah mobil elektrik bisa memberitahu pemiliknya ketika baterainya butuh diisi ulang. Pemilik mobil Toyota juga bisa berkomunikasi langsung dengan dealer atau bengkel resmi jika membutuhkan jasa maintenance atau servis.

Untuk tahap awal, Toyota Friend akan menggunakan jaringan privat yang diperuntukkan bagi para pemilik mobil Toyota. Namun, nantinya, aplikasi itu juga akan terkoneksi dengan jejaring sosial lain seperti Facebook dan Twitter.Toyota Friend akan didukung oleh sistem jejaring sosial Chatter milik Salesforce dan platform milik Toyota Sendiri. Sebagai catatan, Salesforce dan Toyota berpatungan dalam proyek Toyota Media Service, unit yang menangani pengembangkan cloud platform Toyota. Salesforce akan menginvestasikan dana US$ 2,7 juta, sementara Toyota menggelontorkan US$ 5,4 juta. Microsoft juga akan bergabung dengan menanamkan dana US$ 4,3 juta.Sayangnya, hingga kini, belum jelas kapan Toyota akan meluncurkan Toyota Friend. Namun, kabarnya, mobil listrik yang telah dilengkapi aplikasi ini akan mulai meluncur ke pasar tahun 2012 mendatang.


Editor: Cipta Wahyana