KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wahana Vinyl Nusantara, produsen pipa di Indonesia dengan brand Rucika, memutuskan untuk tidak melanjutkan proses permohonan pencatatan saham sehubungan dengan rencana penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) saham perseroan. Penundaan penarikan dari proses IPO saham dilakukan setelah perseroan mempertimbangkan perkembangan kondisi pasar modal belakangan ini. “Meski demikian, perseroan tetap bermaksud untuk melakukan IPO pada masa yang akan datang, sambil terus mengevaluasi kondisi perekonomian makro dan pasar modal,” terang manajemen dalam keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Kamis (3/5).
Wahana Vinyl Nusantara tak lanjutkan IPO, ini sebabnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Wahana Vinyl Nusantara, produsen pipa di Indonesia dengan brand Rucika, memutuskan untuk tidak melanjutkan proses permohonan pencatatan saham sehubungan dengan rencana penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) saham perseroan. Penundaan penarikan dari proses IPO saham dilakukan setelah perseroan mempertimbangkan perkembangan kondisi pasar modal belakangan ini. “Meski demikian, perseroan tetap bermaksud untuk melakukan IPO pada masa yang akan datang, sambil terus mengevaluasi kondisi perekonomian makro dan pasar modal,” terang manajemen dalam keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Kamis (3/5).