KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional ( PAN) Bara Hasibuan mengatakan, komitmen partainya dalam koalisi Indonesia Adil Makmur hanya dalam rangka mengusung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dalam pemilihan presiden 2019. Sehingga, lanjut Bara, setelah pemungutan suara usai PAN bebas menentukan arah koalisi. "Pada dasarnya memang komitmen kami di tim kampanye Prabowo-Sandi, atau di pencalonan Prabowo-Sandi ini memang hanya sampai pencalonan presiden," ujar Bara dalam sebuah diskusi di Jakarta, Senin (29/4). Menurut Bara, saat ini pemilihan presiden sudah selesai. Hal itu terlihat dari hasil hitung cepat yang mengunggulkan paslon nomor urut 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin.
Waketum PAN: Pattern kita memang berada di pemerintahan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional ( PAN) Bara Hasibuan mengatakan, komitmen partainya dalam koalisi Indonesia Adil Makmur hanya dalam rangka mengusung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dalam pemilihan presiden 2019. Sehingga, lanjut Bara, setelah pemungutan suara usai PAN bebas menentukan arah koalisi. "Pada dasarnya memang komitmen kami di tim kampanye Prabowo-Sandi, atau di pencalonan Prabowo-Sandi ini memang hanya sampai pencalonan presiden," ujar Bara dalam sebuah diskusi di Jakarta, Senin (29/4). Menurut Bara, saat ini pemilihan presiden sudah selesai. Hal itu terlihat dari hasil hitung cepat yang mengunggulkan paslon nomor urut 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin.