KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wall Street bergerak mixed cenderung turun pada hari Kamis (16/9). Penurunan berkurang di akhir sesi perdagangan setelah data penjualan ritel yang kuat secara tak terduga menggarisbawahi kekuatan pemulihan ekonomi Amerika Serikat (AS). Tiga indeks utama Wall Street beredar di zona merah di sebagian besar perdagangan karena kenaikan imbal hasil Treasury AS menekan saham teknologi favorit. Nilai tukar dolar yang meningkat membebani eksportir. Data penjualan retail yang dirilis sebelum bel pembukaan menunjukkan lonjakan tak terduga. Konsumsi yang berkontribusi sekitar 70% terhadap pertumbuhan ekonomi menunjukkan ketahanan melewati Badai Ida dan varian Covid-19 Delta.
Wall Street bergerak turun pada Kamis (16/9) meski penjualan retail membaik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wall Street bergerak mixed cenderung turun pada hari Kamis (16/9). Penurunan berkurang di akhir sesi perdagangan setelah data penjualan ritel yang kuat secara tak terduga menggarisbawahi kekuatan pemulihan ekonomi Amerika Serikat (AS). Tiga indeks utama Wall Street beredar di zona merah di sebagian besar perdagangan karena kenaikan imbal hasil Treasury AS menekan saham teknologi favorit. Nilai tukar dolar yang meningkat membebani eksportir. Data penjualan retail yang dirilis sebelum bel pembukaan menunjukkan lonjakan tak terduga. Konsumsi yang berkontribusi sekitar 70% terhadap pertumbuhan ekonomi menunjukkan ketahanan melewati Badai Ida dan varian Covid-19 Delta.