KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wall Street bergerak bervariasi pada perdagangan Selasa (5/12). Data ketenagakerjaan baru mendukung spekulasi bahwa Federal Reserve Amerika Serikat (AS) akan memangkas suku bunga paling cepat pada bulan Maret 2024. Selasa (5/12), S&P 500 turun 0,06% mengakhiri sesi pada 4.567,18. Dow Jones Industrial Average turun 0,22% menjadi 36.124,56. Nasdaq Composite menguat 0,31% menjadi 14.229,91. Perusahaan-perusahaan paling berharga di Wall Street menguat karena imbal hasil US Treasury merosot ke posisi terendah dalam beberapa bulan. Nvidia dan Apple naik lebih dari 2%, sementara Amazon.com dan Tesla naik lebih dari 1%.
Wall Street Cenderung Turun, Nasdaq Terangkat Penurunan Yield US Treasury
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wall Street bergerak bervariasi pada perdagangan Selasa (5/12). Data ketenagakerjaan baru mendukung spekulasi bahwa Federal Reserve Amerika Serikat (AS) akan memangkas suku bunga paling cepat pada bulan Maret 2024. Selasa (5/12), S&P 500 turun 0,06% mengakhiri sesi pada 4.567,18. Dow Jones Industrial Average turun 0,22% menjadi 36.124,56. Nasdaq Composite menguat 0,31% menjadi 14.229,91. Perusahaan-perusahaan paling berharga di Wall Street menguat karena imbal hasil US Treasury merosot ke posisi terendah dalam beberapa bulan. Nvidia dan Apple naik lebih dari 2%, sementara Amazon.com dan Tesla naik lebih dari 1%.