Wall Street Dibuka Naik Jumat (21/7), Dow Bersiap untuk Kenaikan Hari ke-10



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks utama Wall Street dibuka lebih tinggi pada hari Jumat (21/7), menempatkan Dow di jalur kenaikan hari kesepuluh berturut-turut. Sementara, saham berbasis pertumbuhan dan teknologi rebound setelah penurunan tajam pada sesi sebelumnya.

Baca Juga: Wall Street Bervariasi, Nasdaq Tumbang Gara-Gara Tesla dan Netflix

Melansir Reuters, Dow Jones Industrial Average naik 49,14 poin, atau 0,14%, pada pembukaan perdagangan ke 35.274,32.


Baca Juga: Bursa Asia Menutup Pekan Ini dengan Wajah Beragam (21/7), Inflasi Jepang Naik Tipis

Indeks S&P 500 dibuka lebih tinggi sebesar 15,29 poin atau 0,34% pada 4.550,16. Sedangkan Nasdaq Composite naik 84,87 poin atau 0,60% menjadi 14.148,18 pada bel pembukaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto