KONTAN.CO.ID -NEW YORK. Wall Street bergerak lebih rendah pada hari Selasa (9/17) karena penurunan harga minyak membebani sektor energi. Sementara investor menjauh menjelang pertemuan kebijakan dua hari Federal Reserve, di mana secara luas diperkirakan akan memangkas suku bunga. Indeks energi SPNY turun 1,59% dan merupakan hambatan terbesar pada indeks acuan S&P 500. SPX setelah sumber mengatakan kepada Reuters bahwa Arab Saudi hampir memulihkan 70% dari produksi minyak yang hilang setelah serangan akhir pekan di kilang terbesarnya. Sektor ini mencatat lonjakan satu hari terbaik sejak Januari pada hari Senin. Baca Juga: Wall Street turun akibat potensi kenaikan harga bahan bakar, saham energi menguat
Wall Street dibuka turun karena terbebani sektor energi
KONTAN.CO.ID -NEW YORK. Wall Street bergerak lebih rendah pada hari Selasa (9/17) karena penurunan harga minyak membebani sektor energi. Sementara investor menjauh menjelang pertemuan kebijakan dua hari Federal Reserve, di mana secara luas diperkirakan akan memangkas suku bunga. Indeks energi SPNY turun 1,59% dan merupakan hambatan terbesar pada indeks acuan S&P 500. SPX setelah sumber mengatakan kepada Reuters bahwa Arab Saudi hampir memulihkan 70% dari produksi minyak yang hilang setelah serangan akhir pekan di kilang terbesarnya. Sektor ini mencatat lonjakan satu hari terbaik sejak Januari pada hari Senin. Baca Juga: Wall Street turun akibat potensi kenaikan harga bahan bakar, saham energi menguat