KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tiga indeks utama Wall Street turun di awal perdagangan hari ini. Jumat (5/8) pukul 21.25 WIB, Dow Jones Industrial Average turun tipis 0,06% ke 32.700. Indeks S&P 500 turun 0,23% ke 4.142. Sedangkan Nasdaq Composite turun 0,14% ke 12.701. Saham teknologi menanggung beban aksi jual, setelah laporan pekerjaan yang solid mendukung Federal Reserve untuk terus melanjutkan kenaikan suku bunga. Pengusaha Amerika Serikat (AS) mempekerjakan jauh lebih banyak pekerja daripada prediksi pada bulan Juli. Ini adalah bulan ke-19 ekspansi penggajian. Tingkat pengangguran turun ke level terendah sebelum pandemi sebesar 3,5%. Laporan tersebut memberikan bukti terkuat bahwa ekonomi tidak dalam resesi.
Wall Street Melemah Jelang Akhir Pekan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tiga indeks utama Wall Street turun di awal perdagangan hari ini. Jumat (5/8) pukul 21.25 WIB, Dow Jones Industrial Average turun tipis 0,06% ke 32.700. Indeks S&P 500 turun 0,23% ke 4.142. Sedangkan Nasdaq Composite turun 0,14% ke 12.701. Saham teknologi menanggung beban aksi jual, setelah laporan pekerjaan yang solid mendukung Federal Reserve untuk terus melanjutkan kenaikan suku bunga. Pengusaha Amerika Serikat (AS) mempekerjakan jauh lebih banyak pekerja daripada prediksi pada bulan Juli. Ini adalah bulan ke-19 ekspansi penggajian. Tingkat pengangguran turun ke level terendah sebelum pandemi sebesar 3,5%. Laporan tersebut memberikan bukti terkuat bahwa ekonomi tidak dalam resesi.