KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham-saham Wall Street berakhir lebih rendah pada hari Selasa (12/9). Lonjakan harga minyak memperdalam kekhawatiran tentang tekanan harga yang terus-menerus menjelang rilis angka inflasi minggu ini. Selasa (12/9), indeks S&P 500 turun 0,57% mengakhiri sesi pada 4.461,91. Nasdaq turun 1,04% menjadi 13.773,62. Dow Jones Industrial Average turun 0,05% menjadi 34.645,99. Saham Oracle merosot lebih dari 13% ke level terendah sejak Juni setelah penyedia layanan cloud tersebut memperkirakan pendapatan kuartal saat ini di bawah target dan nyaris meleset dari ekspektasi kuartal pertama. Saham-saham raksasa komputasi awan Amazon.com dan Microsoft masing-masing turun lebih dari 1%, tertekan oleh lemahnya perkiraan Oracle dan kenaikan imbal hasil Treasury AS.
Wall Street Melorot Akibat Lonjakan Harga Minyak, Nasdaq Terseret Saham Oracle
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham-saham Wall Street berakhir lebih rendah pada hari Selasa (12/9). Lonjakan harga minyak memperdalam kekhawatiran tentang tekanan harga yang terus-menerus menjelang rilis angka inflasi minggu ini. Selasa (12/9), indeks S&P 500 turun 0,57% mengakhiri sesi pada 4.461,91. Nasdaq turun 1,04% menjadi 13.773,62. Dow Jones Industrial Average turun 0,05% menjadi 34.645,99. Saham Oracle merosot lebih dari 13% ke level terendah sejak Juni setelah penyedia layanan cloud tersebut memperkirakan pendapatan kuartal saat ini di bawah target dan nyaris meleset dari ekspektasi kuartal pertama. Saham-saham raksasa komputasi awan Amazon.com dan Microsoft masing-masing turun lebih dari 1%, tertekan oleh lemahnya perkiraan Oracle dan kenaikan imbal hasil Treasury AS.