KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Wall Street ditutup menguat pada akhir perdagangan Kamis (19/11) didukung harapan stimulus baru. Kabar ini mendorong sentimen investor menjelang akhir sesi yang penuh kekhawatiran imbas peningkatan potensi shutdown dan pemutusan hubungan kerja terkait melonjaknya tingkat infeksi Covid-19. Indeks Dow Jones Industrial Average naik 44,81 poin atau 0,15% ke 29.483,23, S&P 500 naik 14,08 poin atau 0,39% ke 3.581,87 dan Nasdaq Composite naik 103,11 poin atau 0,87% ke 11.907,71. Dari 11 sektor utama di S&P 500, saham energi dan teknologi naik paling tinggi, sementara utilitas dan perawatan kesehatan adalah satu-satunya sektor yang mencatatkan penurunan.
Wall Street menguat, didukung harapan pembicaraan stimulus baru
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Wall Street ditutup menguat pada akhir perdagangan Kamis (19/11) didukung harapan stimulus baru. Kabar ini mendorong sentimen investor menjelang akhir sesi yang penuh kekhawatiran imbas peningkatan potensi shutdown dan pemutusan hubungan kerja terkait melonjaknya tingkat infeksi Covid-19. Indeks Dow Jones Industrial Average naik 44,81 poin atau 0,15% ke 29.483,23, S&P 500 naik 14,08 poin atau 0,39% ke 3.581,87 dan Nasdaq Composite naik 103,11 poin atau 0,87% ke 11.907,71. Dari 11 sektor utama di S&P 500, saham energi dan teknologi naik paling tinggi, sementara utilitas dan perawatan kesehatan adalah satu-satunya sektor yang mencatatkan penurunan.