KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Indeks utama Wall Street berbalik menguat pada perdagangan Rabu (3/4), setelah sempat dibuka melemah di awal pembukaan perdagangan. Kenaikan indeks utama Wall Street didukung oleh data sektorjasa yang lebih lemah dari perkiraan. Mengutip Reuters, Rabu (3/4), pada pukul 10:04 pagi ET, indeks Dow Jones Industrial Average naik 110,70 poin, atau 0,28% ke level 39.280.94, S&P 500 naik 12,22 poin, atau 0,23%, ke level 5.218.03, dan Nasdaq Composite naik 14,53 poin, atau 0,09% ke level 16.254,98. Data PMI non-manufaktur Institute for Supply Management mencapai 51,4, lebih rendah dibandingkan ekspektasi perkiraan ekonom sebesar 52,7 yang disurvei oleh Reuters.
Wall Street Menguat, Ditopang Data Sektor Jasa yang Lebih Lemah dari Ekspektasi
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Indeks utama Wall Street berbalik menguat pada perdagangan Rabu (3/4), setelah sempat dibuka melemah di awal pembukaan perdagangan. Kenaikan indeks utama Wall Street didukung oleh data sektorjasa yang lebih lemah dari perkiraan. Mengutip Reuters, Rabu (3/4), pada pukul 10:04 pagi ET, indeks Dow Jones Industrial Average naik 110,70 poin, atau 0,28% ke level 39.280.94, S&P 500 naik 12,22 poin, atau 0,23%, ke level 5.218.03, dan Nasdaq Composite naik 14,53 poin, atau 0,09% ke level 16.254,98. Data PMI non-manufaktur Institute for Supply Management mencapai 51,4, lebih rendah dibandingkan ekspektasi perkiraan ekonom sebesar 52,7 yang disurvei oleh Reuters.